Page 33 - Petunjuk Pelaksanaan PPRG
P. 33

laki-laki  dan  perempuan  dalam  akses,  partisipasi,  manfaat  dan
                     kontrol terhadap sumberdaya;
                 3.   Anggaran  pelembagaan  kesetaraan  gender,  adalah  alokasi
                     anggaran  untuk  penguatan  pelembagaan  pengarusutamaan
                     gender, baik dalam hal pendataan maupun peningkatan kapasitas
                     sumberdaya manusia.
                 Melalui penerapan PRG dan ARG, diharapkan perencanaan dan peng-
              anggaran akan:
                 1.   Lebih efektif dan efisien.
                         Pada  analisis  situasi/analisis  gender  dilakukan  pemetaan
                     peran perempuan dan laki-laki, kondisi perempuan dan laki-laki,
                     kebutuhan  perempuan  dan  laki-laki  serta  permasalahan
                     perempuan dan laki-laki. Dengan demikian analisis gender akan
                     melihat,  meneliti  dan  memberikan  jawaban  yang  lebih  tepat
                     untuk  memenuhi  kebutuhan  perempuan  dan  laki-laki  melalui
                     penetapan  program/kegiatan  dan  anggaran,  menetapkan
                     kegiatan apa yang perlu dilakukan untuk mengatasi kesenjangan
                     gender, dan siapa yang sebaiknya dijadikan target sasaran dari
                     sebuah  program/kegiatan,  kapan  dan  bagaimana  program/
                     kegiatan akan di-lakukan.
                 2.   Mengurangi   kesenjangan   tingkat   penerima   manfaat
                     pembangunan.
                         Dengan analisis situasi/analisis gender dapat diidentifikasi
                     adanya  perbedaan  permasalahan  dan  kebutuhan  antara
                     perempuan  dan  laki-laki,  sehingga  dapat  membantu  para
                     perencana  maupun  pelaksana  untuk  menemukan  solusi  dan
                     sasaran yang tepat untuk menjawab permasalahan dan kebutuhan
                     yang berbeda tersebut.
                 Sehingga dengan menerapkan analisis situasi/analisis gender dalam
              perencanaan dan penganggaran pembangunan, diharapkan kesenjangan
              gender yang terjadi pada tingkat penerima manfaat pembangunan dapat
              diminimalisir/dihilangkan.
                 ARG  bekerja  dengan  cara  menelaah  dampak  dari  belanja  suatu



         10
   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38